Tabligh Akbar Di Karang Pawitan Garut Sukses, Dihadiri Kyai Qohar Serta Para Ulama Dan Habaib
Selasa, 8 September 2020
Faktakini.net, Jakarta - Pada hari Ahad (6/9/2020) Tabligh Akbar di Karang Pawitan Garut dalam rangka HUT RI ke-75 dan Tahun baru islam 1442 H serta Milad FPI ke-22, berlangsung sukses dan berkah.
Acara ini dihadiri oleh KH Abdul Qohar Al-Qudsy Ketua Bidang Keorganisasian DTN PA 212, serta para Ulama, Habaib, tokoh masyarakat setempat dan ribuan jamaah.
Dalam ceramahnya, Kyai Qohar menyinggung tentang berbagai hal termasuk tentang program kontroversial sertifikasi da'i yang digulirkan oleh Menteri Agama Fachrul Razi.
Dalam salah satu ceramahnya, Kyai Qohar mengkritik program ngawur Menteri Agama yang mendapat penolakan keras umat Islam tersebut. Berikut ini pernyataan Kyai Qohar selengkapnya.
halloo...pak mentri
ulama kok wajib disertifikasi ?
- buat apresiasi dan gaji ???
Pak Mentri kok gak ngerti sih...
Ulama hakiki itu Pengemban Amanah Ilahi
Penyampai Risalah Nabi
Tdk bergantung pada apresiasi manusiawi apalagi gaji duniawi
ان اجري الا علي رب العالمين
(Asy-Syu'araa 109)
- buat Deradikalisasi ???
Pak Mentri kok gak ngerti sih...
Teriak lembut dan tegasnya ulama hakiki
adalah kasih sayang bukan dendam dan benci
وماارسلناك الا رحمة للعالمين
(Al-Anbiyaa 107)
- ooh...agar ulama bisa dikebiri ???
hey asal pak Mentri ngerti ....
Jangankan intimidasi dan Jeruji besi
MATI dalam mengemban RISALAH NABI
CITA CITA TERTINGGI bagi ULAMA HAKIKI
ولا تخسبن الذين قتلوا في سبيل الله امواتا بل احياء عند ربهم يرزقون(169 Ali Imran )
Klik video: