Disambut Hangat Habib Rizieq, Pak Didin Ayah (Alm) Harun Korban Tragedi 21-22 Mei Terharu
Kamis, 12 November 2020
Faktakini.net, Jakarta - Kepulangan Imam Besar Habib Rizieq Shihab bersama rombongan dari Saudi Arabia yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng pada hari Selasa (10/11/2020) berlangsung lancar dan disambut oleh 3 juta lebih warga masyarakat.
Kemudian Habib Rizieq langsung menuju ke kediaman beliau di Petamburan, dan di sepanjang jalan iring-iringan disambut meriah oleh warga masyarakat.
Berbagai elemen masyarakat sangat antusias menyambut kedatangan Dzurriyah Rasulullah SAW yang sangat dicintai umat itu seperti dari FPI, PA 212, BJB 411, Bang Japar dan lainnya.
Hari ini, Kamis (12/11/2020) seusai menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Pondok Ranggon Jakarta Timur, Habib Rizieq kembali menerima kunjungan dari para tamu beliau di kediaman Petamburan.
Pak Didin Wahyudin, ayahanda dari almarhum Harun Al Rasyid, korban dari Tragedi 21-22 Mei tahun 2019 lalu, hari ini juga bertemu dengan Habib Rizieq.
Tampak keharuan di wajah keduanya setelah berpelukan. Pak Didin tentu bersyukur bisa bertemu dan disambut dengan hangat oleh Habib Rizieq, sementara Habib Rizieq terharu melihat ketabahan pak Didin yang telah ditinggal oleh putra kesayangannya yang kini telah syahid, dan insya Allah akan berjumpa kembali dengan pak Didin di jannah, aamiin ya robbal alamiin.
"Alhamdulillah sudah bisa memeluk dan mencium 1B semoga beliau selalu dalam lindungan Allah swt...Aamiin🤲", ujar pak Didin di akun resminya.