FPI Pangandaran Bagikan Sembako Dan Bersihkan Rumah Korban Longsor Di Padaherang
Ahad, 1 November 2020
Faktakini.net, Jakarta - Sejak hari Selasa (27/10/2020) para Relawan Front Pembela Islam DPW Pangandaran sudah standby untuk membantu korban longsor di Kecamatan Padaherang, Kab. Pangandaran, Jawa Barat.
Para Relawan FPI tersebut dipimpin langsung oleh Ustadz Yana selaku Pengurus DPW FPI Pangandaran untuk membantu warga setempat baik bantuan secara moril maupin materil.
Musibah longsor di Kecamatan Padaherang itu terjadi pada Senin malam (26/10), ketika itu para warga sedang beristirahat di rumah. Namun akibat hujan deras maka tanah di sekitar lokasi tersebut mengalami longsor.
Sekitar 12 rumah terkena dampak dari runtuhan longsor, tiga diantaranya mengalami rusak parah dan dua orang meninggal dunia akibat longsor tersebut.
Sampai saat ini para Relawan FPI Pangandaran terus menyalurkan bantuan berupa sembako dan membantu membersihkan jalan dan rumah warga yang terkena dampak longsor.
Para Relawan juga mendapat apresiasi dari RT dan Kepala Desa setempat untuk mendirikan posko sejak awal terjadinya bencana longsor di lokasi tersebut, bahkan menjadi posko Relawan pertama yang berdiri di lokasi tersebut untuk membantu dan menyalurkan bantuan kepada para korban bencana longsor.