(Video) Mahfud: Pengikut HRS Sedikit, Fakta: Dijemput 3 Juta Umat, Tengku: Muka Boleh Hitam, Hati Jangan!

 



Selasa, 10 November 2020

Faktakini.net, Jakarta - Hari ini, Selasa (10/11/2020) sekitar tiga juta lebih umat Islam menyambut kepulangan Imam Besar Habib Rizieq Shihab di Bandara Soekarno-Hatta. 

Masyarakat pun langsung teringat tudingan Menkopolhukam Mahfud MD yang bilang "pengikut Habib Rizieq cuma sedikit', dan akhirnya menghajar Mahfud, termasuk Wasekjen MUI KH Tengku Zulkarnain. 

" Kata orang itu, beliau yg pulang hari ini pengikutnya SEDIKIT. Matamu buka yg lebar. Kalau perlu lihat pakai kaca pembesar. Mukal boleh hitam, tapi hati jangan" Tulis Tengku Zulkarnain, Selasa (10/11).

Sebelumnya Mahfud bicara ngelantur dengan menyebut Habib Rizieq bukan Khomeini (Tokoh Syi'ah Iran) dan pengikutnya cuma sedikit. 

"Rizieq Shihab itu bukan Khomeini. Kalau Khomeini mau pulang dari Paris misalnya, seluruh rakyatnya mau menyambut karena Khomeini itu orang suci. Rizieq Shihab pengikutnya enggak banyak juga dibandingkan dengan umat Islam seluruhnya di Indonesia," klaimnya. 

Hari ini Selasa (10/11/2020) sekitar pukul 09.00 WIB, lebih dari 3 juta massa umat Islam tumpah ruah di Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, untuk menjemput menjemput kepulangan Imam Besar Habib Rizieq Shihab dan rombongan. 

Begitu Habib Rizieq tiba, pekikan kalimat takbir bergema dan bersahut-sahutan, dan banyak jamaah yang sampai menguraikan air mata karena terharu melihat kembalinya Habib Rizieq ke tanah air. 

Setelah itu Habib Rizieq dan rombongan konvoi menuju Petamburan, dan dipinggir-pinggir jalan antusias menyambut kedatangan Habib Rizieq.






Klik video: