FPI Kalbar Kirimkan Relawan Dan Sembako Untuk Korban Banjir Di Landak Dan Kubu Raya
Selasa, 26 Januari 2021
Faktakini.info, Jakarta - Hari Senin (25/1/2021) Front Persaudaraan Islam (FPI) Kalbar mengirimkan beberapa utusannya ke Kabupaten Landak dan Kabupaten Kubu Raya. Tujuan dari pengiriman ini untuk tetap fokus menjalankan aksi kemanusian kepada masyarakat yang membutuhkan.
Kepada Faktakini.info Imam Daerah FPI Kalbar Habib Iskandar Alqadrie mengungkapan bahwa pihaknya mengirimkan utusan untuk kedua kabupaten di Kalbar itu yang baru-baru ini mengalami bencana alam banjir.
Selain personil yang siap membantu mengatasi akibat banjir menurut ulama terkemuka di Kalbar ini pihaknya juga mengirimkan bantuan sembako dan lain-lain untuk meringankan beban masyarakat yang terkena bencana alam itu.
“Sesuai arahan dari Imam Besar, meskipun sekarang kami dalam masa sulit tidak mengurangi tekad dan niat kami untuk membantu sesama masyarakat terutama yang terdampak bencana alam baru-baru ini. Oleh karenanya meski dengan segala keterbatasan kami tetap mengirimkan utusan di kedua kabupaten di Kalbar yang terdampak bencana banjir. Semoga sedikit yang dapat kami perbuat ini mendapat balasan dari Allah SWT.", ujarnya.
"Selain itu semoga bencana di negeri ini dapat segera teratasi dan tidak ada bencana-bencana lain lagi yang menyusul,” kata pria berkaca mata ini.
Penanggung jawab dari kegiatan ini adalah Jamalludin S.H. Untuk kordinator Kubu Raya dipimpin Habib Firmansyah Al Idrus, sedangkan Kabupaten Landak di komandoi Habib Idrus Al kadrie