Menjadi Pembicara Di Forum Internasional, Gubernur Anies: Kolaborasi Adalah Kunci Atasi Tantangan Dunia

 




Kamis, 18 Februari 2021

Faktakini.info

𝐌𝐞𝐧𝐣𝐚𝐝𝐢 𝐏𝐞𝐦𝐛𝐢𝐜𝐚𝐫𝐚 𝐝𝐢 𝐅𝐨𝐫𝐮𝐦 𝐈𝐧𝐭𝐞𝐫𝐧𝐚𝐬𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥, 𝐆𝐮𝐛𝐞𝐫𝐧𝐮𝐫 𝐀𝐧𝐢𝐞𝐬: 𝐊𝐨𝐥𝐚𝐛𝐨𝐫𝐚𝐬𝐢 𝐀𝐝𝐚𝐥𝐚𝐡 𝐊𝐮𝐧𝐜𝐢 𝐀𝐭𝐚𝐬𝐢 𝐓𝐚𝐧𝐭𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐃𝐮𝐧𝐢𝐚

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan bahwa kolaborasi menjadi kunci bagi kota-kota besar di dunia untuk mengatasi pandemi dan perubahan iklim. 

Hal tersebut disampaikan Anies saat menjadi salah satu pembicara dalam acara _Time to Act: Sustainable Recovery_ yang diselenggarakan secara virtual dan diikuti anggota Forum C40 Cities (Jaringan kota besar di dunia yang berkomitmen untuk mengatasi perubahan iklim).

Anies menjelaskan bahwa mayoritas program Pemprov DKI Jakarta merupakan hasil dari kolaborasi yang melibatkan berbagai pihak, baik itu swasta, LSM, perguruan tinggi, bahkan warga perorangan yang aktif terlibat dalam pembangunan kota.

Sehingga posisi mereka adalah co-creator pembangunan kota, dan Pemprov DKI Jakarta bertindak sebagai kolaborator. 

“Kami telah mendeklarasikan Jakarta sebagai kota kolaborasi. Dan dari pengalaman kami, kami yakin bahwa kolaborasi yang kuat antar kota di seluruh dunia adalah jalan ke depan untuk mengatasi tantangan dunia seperti perubahan iklim dan pandemi,” jelas Anies dalam forum itu, Rabu (17/2/2021). 

Lebih lanjut, Anies menyatakan bahwa Jakarta siap dan menyambut baik kolaborasi dengan berbagai kota di dunia dalam mencapai target emisi bersih pada 2050 dan mengurangi 50% emisi gas rumah kaca pada 2030. Terlebih, Jakarta telah banyak belajar banyak dari inisiatif kota-kota di dunia seperti Tokyo, Paris, Seoul, Medellin, Pune, dan banyak lainnya.

“Sebagai Wakil Ketua C40, saya memperkuat komitmen dan mengajak untuk berkolaborasi dengan anda semua. Dengan semangat inilah kami menyampaikan keinginan kami untuk bergandengan tangan dengan Anda semua dan menyatakan bahwa sekaranglah saatnya untuk bertindak demi mobilitas yang berkelanjutan, kota yang berketahanan, dan kolaborasi yang kuat,” tandasnya. 

Untuk diketahui, C40 Cities merupakan jaringan yang menghubungkan 97 kota besar dunia yang telah berkomitmen untuk mengambil langkah-langkah progresif terkait perubahan iklim. C40 Cities bertujuan untuk masa depan lingkungan kota yang lebih bersih, sehat, dan berkelanjutan. C40 mewakili lebih dari 700 juta warga di dunia dan seperempat ekonomi global.

Oleh: Panjul, Warganet