Ini 3 Fasilitas Ramah Lingkungan Di Stadion JIS Yang Sudah Bersertifikat Green Building
Ahad, 20 Juni 2021
Faktakini.info
𝐈𝐧𝐢𝐥𝐚𝐡 𝟑 𝐅𝐚𝐬𝐢𝐥𝐢𝐭𝐚𝐬 𝐑𝐚𝐦𝐚𝐡 𝐋𝐢𝐧𝐠𝐤𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐢 𝐉𝐚𝐤𝐚𝐫𝐭𝐚 𝐈𝐧𝐭𝐞𝐫𝐧𝐚𝐭𝐢𝐨𝐧𝐚𝐥 𝐒𝐭𝐚𝐝𝐢𝐮𝐦 𝐲𝐚𝐧𝐠 𝐒𝐮𝐝𝐚𝐡 𝐁𝐞𝐫𝐬𝐞𝐫𝐭𝐢𝐟𝐢𝐤𝐚𝐭 𝐆𝐫𝐞𝐞𝐧 𝐁𝐮𝐢𝐥𝐝𝐢𝐧𝐠
1. Fasilitas "zero run off"
--> Pengolahan air hujan agar tidak terbuang ke luar secara cuma-cuma. Menurut Anies Baswedan, 100 persen air hujan tidak dialirkan keluar tapi diolah dan kemudian dikembalikan ke tanah atau dimanfaatkan.
2. Fasilitas "Water Treatment"
--> Anies Baswedan juga memastikan bahwa sarana "water treatment" yang akan dibangun lengkap di dalam JIS agar seluruh air yang digunakan di tempat itu didaur ulang sehingga tidak ada air kotor yang terbuang. Jadi tidak ada pencemaran akibat air yang digunakan di sini.
3. Penggunaan Seluruh Fasilitas Energi Berbasis Sinar Matahari (Solar System).
--> Menurut Anies Baswedan, nantinya akan dibangun solar panel, lalu ada baterai sehingga semua tenaga listrik yang dipakai berdasarkan sumber daya listrik berbasis solar (sinar matahari).
Oleh: Sutrisno, Warganet