BK FPI Kalsel, Rapekas, Jalak dan Brigade 212 Bagikan Nasi Bungkus di Banjarmasin Tengah




Jum'at, 2 Juli 2021

Faktakini.info, Jakarta - Front Persaudaraan Islam (FPI) Kalimantan Selatan bersama bidang kemanusiaan nya (HILMI) hingga saat ini masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu warga masyarakat. 

Hilmi Kalsel, Rapekas, Jalak dan Brigade 212 bagikan ratusan makanan siap saji pada Jum'at (2/7/21) untuk pengguna jalan.

Pembagian makanan siap saji dilakukan Jl Masjid Jami Kel. Sungai Jingah Kec. Banjarmasin Tengah dengan total 200 bungkus makanan siap saji.

Setelah kegiatan pembagian makanan siap saji selesai, para relawan juga melakukan ziarah ke makam ulama besar Kalsel, yakni Guru Zuhdi.

Koordinator lapangan mengucapkan terimakasih kepada seluruh donatur yang namanya tidak bisa disebutkan satu-persatu.

"Semoga Allah membalas semua kebaikan para dermawan yang ikut membantu kegiatan ini," ujarnya.

Sumber: Fifi (media Kalsel)