Jum'at Berkah di Pekan Ketiga Juli, FPI Kaltim Bagikan Nasi Bungkus di Samarinda

 



Ahad, 18 Juli 2021

Faktakini.info, Jakarta - Di pekan ketiga bulan Juli 2021 ini, Front Persaudaraan Islam (FPI) melalui Bidang Kemanusiaan nya (HILMI) kembali membagikan Nasi Bungkus kepada Jama'ah seusai Sholat Jum'at (16/7/2021).

Kegiatan ini bertempat di depan Gang Langgar Qubah Hijau Jl. Gerilya Kel. Sungai Pinang Dalam kota Samarinda, Kalimantan Timur. Disini sebanyak 99 Nasi Bungkus dibagikan kepada Umat yang melintas setelah sholat Jum'at, baik para pejalan kaki dan pengendara roda dua dan empat.

Sebelumnya pada awal pekan lalu hingga jumat pekan kedua (9/7/2021) lalu sebanyak 365 Bungkus telah dibagikan kepada umat yang melintas, kegiatan rutin ini terselenggara atas sumbangsih para anggota, relawan dan para dermawan yang menyisihkan sebagian rezekinya untuk kegiatan rutin setiap pekan Jum'at yang dilaksanakan oleh Front Persaudaraan Islam KalTim,

Alhamdulillah kegiatan ini berjalan baik dan lancar dan mendapatkan reaksi yang positif daripada warga masyarakat kota Samarinda,
Semoga Allah menerima amal baik para anggota, relawan serta para dermawan yang telah memberikannya sumbangsihnya dan memberikan sebaik-baiknya balasan. 

Sumber: Media Front Balikpapan
Fajriannur (Dewan Hisbah)
Kontributor Media FMN KalTim (Bagus Fajri).





Posting Komentar untuk "Jum'at Berkah di Pekan Ketiga Juli, FPI Kaltim Bagikan Nasi Bungkus di Samarinda"