Peduli Warga Terdampak PPKM, Ketum PA 212 Bagikan Ratusan Paket Makanan Di Jaktim Dan Depok

 

Rabu, 21 Juli 2021

Faktakini.info, Jakarta - Hari Rabu, 21 Juli 2021 Ust Slamet Maarif atau USM selaku ketum PA 212 dan pimpinan Majlis Dzikir Sayyidul Aulia Depok kembali turun ke jalan. 

Kali ini USM peduli terhadap masyarakat dampak dari kebijakan PPKM oleh pemerintah. Dengan ditemani oleh Pamsus 212 beliau menyusuri Jalan jalan di Jakarta timur dan Depok Jawa barat dengan membagi bagikan ratusan paket Makan paket Nasi kebuli gratis kepada anak anak yatim di rumah yatim mizan khasanah dan Al mukhlisin Cibubur, Tenaga kebersihan ( tukang sampah )/ pemulung, Ojol, ojek pengkolan, tukang parkir, petugas Ambulans,  tukang potong rambut, tukang parkir, sampai anggota TNI dan Polri yg sedang bertugas di titik penyekatan Depok- Jaktim dan Bogor - Depok. 

Alhamdulillah pembagian paket makanan ini diterima dengan penuh kegembiraan oleh para penerima dan mereka mengucapkan terima kasih. 

"Pemberian paket makan siang ini diharapkan bisa sedikit membantu masyarakat yang kesulitan ekonomi akibat pandemi covid 19 yang belum berlalu. Karena banyak masyarakat yang pendapatannya turun drastis akibat kebijakan PPKM ini", ujar USM kepada Faktakini.info

Di sela-sela aksi turun jalannya USM juga berpesan kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan setiap saat.

















Posting Komentar untuk "Peduli Warga Terdampak PPKM, Ketum PA 212 Bagikan Ratusan Paket Makanan Di Jaktim Dan Depok"