FPI Kalbar Bagikan Sembako Untuk Warga Tionghoa di Mega Timur Kubu Raya

 



Kamis, 16 September 2021

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) Kalimantan Barat beserta seluruh jajarannya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu warga masyarakat yang membutuhkan bantuan tanpa membeda-bedakan suku agama dan latar belakang nya, sesuai amanat imam Besar Habib Rizieq Shihab. 

Hari ini Kamis 16 September 2021 rombongan FPI Kalbar melakukan pembagian paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu di sekitar Markaz Syariah FPI Kalbar di Mega Timur Kubu Raya.

Dalam kesempatan ini FPI Kalbar membagikan 50 paket sembako yang terdiri dari Beras, minyak goreng, gula pasir, teh dan susu kental Manis.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Al Habib Muhammad Iskandar Alqadrie SHi ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat terutama masyarakat Non Muslim. Mereka menerima dengan penuh kegembiraan bantuan yang datang di tengah situasi ekonomi sulit ini. 

Salah satunya Kok Aciang salah satu warga keturunan Tionghoa, dengan ciri khas logatnya ia mengucapkan terima kasih kepada team FPI Kalbar yang mendatangi kediamannya membagikan bantuan sembako.

"Telima kasih FPI atas bantuan ini, sangat belalti bagi kami", ujar Kok Aciang dengan logat khasnya.