Soal Video Berendam di Jacuzzi, Hb Bahar: Itu Saya Minum Kopi!

 




Senin, 27 Desember 2021

Faktakini.info, Jakarta - Kalau para buzzeRp sedang santai berendam dalam jacuzzi, mungkin tidak ada yang tertarik untuk memberitakannya. Namun  berbeda saat Habib Bahar bin Ali bin Smith yang sedang minum kopi  sambil berendam di Jacuzzi, beritanya langsung disebarkan oleh para buzzerRp diiringi dengan berbagai tudingan. 

Habib Bahar bin Smith akhirnya buka suara di hadapan Karni Ilyas terkait video viralnya berendam dalam jacuzzi.

Seperti diketahui, video Habib Bahar bin Smith berendam dalam jacuzzi viral di media sosial setelah diunggah oleh akun Instagram loyalis Ahok (penista agama Islam).Denny Siregar.

Pada video viral tersebut, tampak Habib Bahar bin Smith terlihat sedang santai berendam dalam jacuzzi yang kemudian diberikan minuman oleh pelayan sembari merokok.

Sembari menikmati makanan dan minumannya, Habib Bahar bin Smith juga melambaikan tangan dan tersenyum pada orang yang merekamnya.

Lantaran video tersebut menjadi viral, Habib Bahar bin Smith pun menjelaskan situasi yang sebenarnya terjadi.

Ditanya Karni Ilyas tentang kebenaran video tersebut, Habib Bahar tak membantahnya.

Menurutnya, pada saat itu dia sedang mengisi sebuah ceramah di daerah Garut, Jawa Barat.

Tetapi karena mempunyai seorang murid yang memiliki villa yang ada VVIP room, ia pun diajak ke tempat tersebut yang kebetulan saat itu juga ditemani keluarganya.

"Di situ ada saya punya murid, punya villa. Murid saya punya villa, di villa situ ada VVIP room, di situ saya sama istri, sama anak-anak. Nah, di dalam kamar kita itu, ya ada jacuzzi, kemudian ada private pool, ya kita berendam, saya berendam di situ, apa salahnya?" kata Habib Bahar bin Smith dikutip dari kanal YouTube Karni Ilyas Club, Jumat (22/12/2021).

Karena hal itu, ia pun jadi bingung dengan sebagian orang yang memberikan komentar terlebih saat disebut berendam layaknya Firaun.

Meskipun mendapat cibiran, Habib Bahar bin Smith tidak mempermasalahkan hal tersebut.

"Tapi ya saya biarkan, selama pribadi saya Bang Karni, mau dihina, dicaci maki, terserah. Saya tidak pernah permasalahkan itu, saya tidak pernah," ujar Bahar bin Smith.

"Itu apa yang dikasih (pelayan), kopi atau apa?," tanya Karni Ilyas.

Kopi," timpal Habib Bahar bin Smith.

Tidak sampai di situ, walaupun berusaha pergi jauh untuk bersembunyi dari orang-orang, ia masih tetap dicari untuk dijadikan objek pemberitaan.

"Saya sembunyi. Semakin saya sembunyi, semakin saya dicari, saya nggak tahu. Saya nggak pengen seperti ini, apa-apa masuk berita, saya naik motor masuk berita, saya ini masuk berita, saya bikin ini dikit masuk berita," tutur Habib Bahar bin Smith.

Sumber: tribunnews.com