Wapres Ma'ruf Serang Khilafah, Kenapa Tak Komentar Tentang Kriminalisasi Ulama?

 





Kamis, 6 Januari 2022

Faktakini.info 

*WAPRES MA'RUF AMIEN SIBUK MENDISKREDITKAN KHILAFAH, KENAPA TIDAK KOMENTAR TENTANG KRIMINALISASI ULAMA ?*

Oleh : *Ahmad Khozinudin*

Sastrawan Politik

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin, menegaskan Indonesia tidak bisa menjadi negara khilafah. Pernyataan Ma'ruf Amin tersebut diungkapkan saat ditanyai oleh Deddy Corbuzier dalam podcast-nya. (4/1).

Dengan tegas Ma'ruf Amin menjawab bahwa memang tidak bisa negara Indonesia menjadi negara khilafah.

"Oh tidak, tidak bisa, karena sudah ada kesepakatan negara kita itu NKRI dasarnya Pancasila, lah kalo membawa khilafah itukan menyalahi kesepakatan," ungkap Wapres Ma'ruf Amin.

Ketika diundang oleh Deddy Corbuzier untuk datang dalam podcast-nya 'Close The Door', Ma'ruf juga menegaskan telah bekerja.

Ma'ruf Amin kerap kali dijuluki AFK atau Away From Keyboard dalam berjalannya pemerintahan. Julukan AFK sendiri disematkan oleh sebagian warganet karena jarang melihat Ma'ruf Amin bekerja dan dinilai hanya 'menumpang' nama saja.

Ketika Pertanyaan tersebut dilayangkan kepada Ma'ruf Amin oleh Deddy Corbuzier, Ma'ruf Amin pun menyatakan bahwa dirinya kerap mengekspos pekerjaannya dan selalu ada wartawan yang meliput kegiatan kerjanya.

"Sudah diekspos kok, bawa wartawan kok, kalau orang nggak tahu aneh gitu loh," ujar Ma'ruf Amin, dikutip Galamedia dari Youtube Deddy Corbuzier pada Selasa, 4 Januari 2021.

Sayangnya, Ma'ruf Amien tidak bersuara ketika Habib Rizieq Shihab dipenjara. Ma'ruf juga masih Istiqomah diam, saat terjadi lagi kriminalisasi terhadap Ulama, termasuk ketika terjadi penangkapan terhadap Habib Bahar.

Ma'ruf tak bicara ketika umat membutuhkan. Namun, justru bicara ketika umat tak membutuhkan.

Masalah Khilafah, sudah ditegaskan oleh Majelis Ulama Indonesia. MUI menegaskan, Jihad dan Khilafah adalah ajaran Islam.

Atas hal itu, *MUI pun memberikan rekomendasi kepada masyarakat dan pemerintah.* Jihad dan khilafah diharapkan tidak dipandang negatif. (11/11/2021).

Lalu, kenapa Ma'ruf Amien menolak Khilafah ? Umat Islam tak membutuhkan suara penolakan ini. Apalagi, berdalih telah ada kesepakatan. Kesepakatan yang mana ?

Dahulu, para pendiri bangsa bersepakat dengan kewajiban menerapkan syariat Islam. Esensi Khilafah, selain persatuan dan ukhuwah, adalah penerapan syariah. Lantas, siapa sebenarnya yang telah mengingkari kesepakatan ?

Bukankah saat ini, negeri ini hancur oleh ideologi kapitalisme dan komunisme ? bukankah, selama ini yang koruptor adalah mereka politisi demokrasi. Kenapa Khilafah yang ditolak ?

Khilafah ajaran Islam. Kalau sholat, zakat, puasa dan haji saja diterima di negeri ini, kenapa Khilafah dikecualikan dan ditolak ?

Ingat ! Allah SWT memberikan perintah berislam secara kaffah, bukan secara prasmanan. Allah SWT berfirman :

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا ادْخُلُوا فِي السِّلْمِ كَافَّةً وَلَا تَتَّبِعُوا خُطُوَاتِ الشَّيْطَانِ إِنَّهُ لَكُمْ عَدُوٌّ مُبِينٌ

“Wahai orang yang beriman, masuklah kamu semua ke dalam Islam. janganlah kalian mengikuti langkah-langkah setan. Sungguh, setan itu musuh yang nyata bagi kalian,” (Surat Al-Baqarah ayat 208). [].