(Video) Di Supiturang, FPI Bagikan Baju Baru, Sarung, Susu Bayi, Mainan dan Cat SDN 01

 




Ahad, 13 Februari 2022

Faktakini.info, Jakarta - Erupsi Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021), diawali dengan kejadian laharan pada pukul 13.30 WIB, menurut Kepala Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Andiani. Musibah ini juga menelan puluhan korban jiwa. 

Habib Rizieq Shihab kemudian menginstruksikan agar seluruh jajaran Front Persaudaraan Islam (FPI) turun membantu para korban bencana alam termasuk di lokasi erupsi Gunung Semeru dan ditindaklanjuti oleh DPP FPI dengan mengerahkan para Relawan FPI ke lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru. 

Dengan sigap Relawan Front Persaudaraan Islam (FPI) bersama Sayap Juangnya (PRI dan HILMI), Relawan PA 212 serta elemen lain hadir membantu para korban erupsi Gunung Semeru.

Mereka membagikan bantuan logistik, membersihkan rumah-rumah warga termasuk Masjid dan Musholah yang tertimbun Abu Vulkanik Semeru, mengevakuasi korban, membantu perjalanan warga dan lain-lain. 

Hingga saat ini yang sudah dua bulan sejak hari pertama bencana erupsi, para Relawan FPI masih setia berada di lokasi untuk memberikan berbagai bantuan untuk warga terdampak erupsi.

Selama 2 Bulan relawan HILMI FPI yang berada di Posko Induk Supiturang Pronojiwo Lumajang, masih bertahan di lokasi dengan kegiatan kemanusiaannya.

Sampai Hari ini Relawan HILMI FPI , yang terdiri dari PRI Malang Kota dan PRI Nganjuk masih melakukan giat aksi sosial di Sekolah SDN 01 Supit Urang berupa pengecatan, menyalurkan baju bayi baru, susu SGM , bubur bayi, mainan anak-anak, mukenah baru, sarung baru, baju baru dan lainnya.

"Awalnya permintaan dari sekolah , melalui pak Sholeh selaku guru pembimbing di sekolah tersebut, pengecatan hanya sedikit, namun para relawan masih aktif dan mengerjakan mengecat, sampai selesai inshaAllah harapan kami, karena bidang sekolah cukup besar, menyesuaikan kemampuan relawan kami", ujar Habib Migbil Assegaf kepada Faktakini.info, Ahad (13/2/2022).

"Pengecatan sekolah ini sudah berlangsung kurang lebih 2 minggu ini, alhamdulillah anak anak pasti senang pergi sekolah melihat sekolahnya di cat baru, inshaAallah anak anak semakin semangat sekolahnya", tambahnya. 

"Sementara itu, dibantu Umik Rusmi dan Kak Aminah Almuhdor warga Pronojiwo Lumajang, menyalurkan baju bayi baru, susu SGM , bubur bayi, mainan anak2, mukenah baru, sarung baru, baju2 baru, dan banyak lainnya juga sampai hari ini masih tetap disalurkan, Alhamdulillah.", lanjutnya. 

" Manfaat banget apalagi dalam kondisi seperti ini mata pencarian susah . seneng mereka dpet itu smua  apa lagi anak kecil kecil dapet mainan sangat senang nya " , tutur Kak Aminah Almuhdor.

"Kami pun berterima kasih sekali kepada Umik Rusmi yang masih aktif menyebarkan titipan kami, karena beliau warga pronojiwo, beliau lebih faham orang orang yang membutuhkan susu bayi atau bubur bayi, jadi amanah dari para Donatur pun juga bermanfaat untuk warga terdampak di Lumajang Alhamdulillah" tutup Habib Migbil. 



























Klik video:




Posting Komentar untuk "(Video) Di Supiturang, FPI Bagikan Baju Baru, Sarung, Susu Bayi, Mainan dan Cat SDN 01"