(Video) HILMI FPI Ciamis Santuni Bocah Penderita TBC Tulang dan Beri Bantuan Bahan Bangunan di Cihaeurbeuti

 


Selasa, 22 Maret 2022

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) Ciamis beserta seluruh jajarannya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan. 

Hari Selasa, 22 Maret 2022, Dewan Pimpinan Wilayah Hilal Merah Islam Front Persaudaraan Islam Kabupaten Ciamis didampingi oleh Ketua  DPW Hilal Merah Islam Front Persaudaraan Islam (HILMI FPI) Kota Tasikmalaya ustadz Emen, anggota PRI Kota Tasikmalaya dan di dampingi oleh Ustadz Awan selaku tokoh masyarakat Kampung Cisalak RT/RW 01/13 Kelurahan Sukamanah Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya Jawa Barat, memberikan bantuan kepada bocah penderita penyakit TBC Tulang. 

Bantuan santunan tersebut berupa uang tunai dari donatur pecinta Habib Rizieq & Habib Bahar sebesar Rp 1.000.000,- kepada Ade Nauval, anak berusia 9 tahun yang mengalami sakit TBC Tulang  yang mau di operasi di RS Santosa Bandung Jawa Barat. 

"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban orang tuanya, untuk biaya operasi. Front Persaudaraan Islam Ciamis  bekerjasama dengan Hilal Merah Islam (HILMI FPI), akun YouTube  Habib Syechrell Official ( https://youtube.com/c/HabibSyechrell ) , Brotherhood News ( https://youtube.com/c/brotherhoodtv_news ) & insiden24TV ( https://youtube.com/c/insiden24TV ) serta para dermawan lainnya", ujar Ketua DPW Hilal Merah Islam Front Persaudaraan Islam Kabupaten Ciamis Yogi Nugraha.

"Pelaksanaan operasi masih dalam tahap observasi.  Silahkan nyang mau mendonasikan sebagian hartanya untuk membantu meringankan biaya pengobatan Ade nauval bisa melalui rekening BRI 4039-01-013422-53-3 AN Siti Rohmah. Konfirmasi Donasi WhatsApp 081807089082 ( HILMI FPI CIAMIS )", tambah Yogi.

Di hari yang sama, FPI Ciamis memberikan bantuan bahan material bangunan untuk Teteh Neli (32) seorang janda beranak 1, di Kampung Nanggerang Desa Sukasetia Kecamatan Cihaurbeuti.


"Selasa, 22 Maret 2022 Kami dari DPW Hilal Merah Islam- Front Persaudaraan Islam Kabupaten Ciamis & di dampingi oleh Ketua DPC Front Persaudaraan Islam Kecamatan Cihaurbeuti (Ustadz Burhan) serta anggota PRI  memberikan bantuan material, berupa ; 5 Lembar GRC & 1 Dus Paku GRC. Kepada Teteh Neli (32) seorang janda beranak 1, di Kampung Nanggerang Desa Sukasetia Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis Jawa barat. 

Yang dimana atap halaman rumahnya sudah tak layak sehingga harus di tambal sulam.

Kami Ucapakan terimakasih kepada DPD Hilal Merah Islam Front Persaudaraan Islam (HILMI-FPI) Jawa Barat atas bantuannya", tutup Yogi Nugraha.

Bantuan material bangunan di Cihaurbeuti:




Bantuan untuk anak penderita TBC tulang:








Klik video: