(Video) Proses FPI Madura Bedah Rumah Sugeng di Semeru dan Bukhori di Pasean
Ahad, 27 Maret 2022
Faktakini.info, Jakarta - DPD Front Persaudaraan Islam (FPI) Madura, Jawa Timur beserta seluruh jajarannya hingga saat ini masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu warga masyarakat yang membutuhkan bantuan.
Termasuk FPI Madura dengan dibantu HILMI membedah dua rumah warga di lokasi berbeda.
Pertama FPI dan HILMI Pamekasan membedah rumah Bukhori di Desa Tlontoh Rajeh Kecamatan Pasean, mulai hari Senin (24/1/2022) dengan jumlah relawan sebanyak 25 sampai 30 orang, dan dipimpin oleh Nawawi Bakir.
Selain itu, juga telah dilakukan bedah rumah pak Sugeng di lereng Gunung Semeru yang dilakukan oleh Relawan FPI Pamekasan. Pengerjaan dimulai dari hari Selasa (25/1) sampai hari Kamis dengan ukuran 4,2 x 10,5 meter. Dipimpin oleh Ustadz Muklis Amir.
Berikut ini beberapa dokumentasi Foto dan Videonya
Klik video:
Bedah rumah Sugeng di Semeru:
Bedah rumah Bukhori di Pasean: