(Video) FPI Klaten & Ciomas Bagikan Ta'jil, FPI Karimun Santuni Yatim, PA 212 Tasik Buka Posko Mudik

 




Jum'at, 29 April 2022

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) beserta seluruh jajarannya dan Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan. 

Bulan suci Ramadhan merupakan bulan penuh berkah serta dilipatgandakan semua amal kebaikan, Hal tersebut dimanfaatkan oleh HILMI - FPI (Front Persaudaraan Islam) Kabupaten Klaten untuk melakukan bakti sosial yaitu dengan membagikan nasi kotak dan paket berbuka puasa (Takjil) di depan Masjid Agung Al Aqsha Klaten Jl. Solo - Jogja, Peraksangkal, Jonggrangan, Kec. Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Pada hari Jum'at (15/04/2022).

sekitar 200  snack dan nasi kotak dibagikan oleh 10 anggota FPI (Front Persaudaraan Islam) kepada warga yang melintas di depan Masjid Agung Al Aqsa. Kegiatan tersebut dilakukan menjelang waktu berbuka puasa, sekitar Pukul Lima Sore yang dipimpin oleh Ustadz Kiki.

Kegiatan tersebut disambut gembira oleh masyarakat yang melintas didepan masjid agung Al-Aqsa dilakukan untuk mendidik, memupuk rasa persaudaraan serta kepedulian sesama muslim. Kegiatan Bagi bagi (Takjil) Paket berbuka puasa tersebut disambut gembira oleh masyarakat yang kebetulan melintas didepan masjid agung Al-Aqsa Klaten. (ns)

Tak ketinggalan DPC FPI Ciomas  beserta Batik ciomas Serta MPI ciomas kabupaten Bogor melakukan pembagian Takjil untuk umat pada hari jumat  29 april 2022 lampu merah pasir kuda ciomas.

Pembagian di lakukan oleh DPC Ciomas kabupaten  Bogor Dan Batik ciomas Bersama MPI Ciomas kabupaten Bogor.

Pembagian takjil berupa makanan untuk menjelang puasa sejumlah 200 Bungkus di bagikan kepada para pengguna jalan di wilayah pertigaan pasir kuda ciomas kec Bogor.

Kontributor : RT Ai Dampit

Sementara itu di hari yang sama DPW FPI Karimun menggelar Buka Puasa Bersama Anak-anak Yatim Sekaligus Santunan, bertempat di rumah saudara Munandar, Sekretaris DPW FPI Karimun. 

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pengurus DPW FPI Karimun, dan santunan yang diberikan berupa uang sejumlah Rp 50 ribu untuk 29 Anak-anak Yatim.

Berita dari PA 212, telah dibuka posko mudik Bersama oleh FPI dan  PA 212 di Cipanas, Tasikmalaya dan menyediakan berbagai fasilitas gratis untuk para pemudik.

"Bagi Sahabat sahabat yang bermaksud untuk melakukan perjalanan pulang ke kampung halaman, yang memakai jalur priangan timur, alhamdulillah kami membuka : POSKO MUDIK

POSKO BERSAMA DTK. PA 212 KAB.TASIKMALAYA & DPC FPI KEC KADIPATEN .

LOKASI JALAN RAYA CIPANAS PAMOYANAN KEC KADIPATEN TASIKMALAYA DEPAN POM JL.RAYA CIPANAS.

FASILITAS :

MASJID,WC,FREE COFEE , PIJAT REFLEKSI,BEKAM, DAN TERSEDIA OBAT OBATAN/P3K.

insya allah posko kami, menyertai para pemudik hingga H+10 ,

koordinator : ust.zaenal muttaqin,

Semoga sahabat sahabat yang akan pulang ke kampung halaman , selamat sampai tujuan,

pastikan kondisi anda & kendaraan anda dalam keadaan baik", ujar pengurus PA 212 Kabupaten Tasikmalaya.

Posko mudik Tasikmalaya:


Klaten:




Karimun:












Ciomas:





Klik video:

Karimun:


Ciomas: