FPI Kota Bogor Sigap Membantu, Warga Kebon Kelapa Korban Banjir-Longsor Ucapkan Terima Kasih

 




Selasa 18 Oktober 2022

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) beserta seluruh jajarannya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan. 

Kegiatan sosial Kemanusian dan Penanggulangan bencana FPI Bogor masih berlanjut. 

Sebelumnya Relawan FPI terjun pada saat awal kejadian yaitu tanggal 11 oktober 2022, melakukan Fast Respon Tanggap Darurat.
Awalnya membantu evakuasi warga yang selamat pada peristiwa longsor dan banjir di kota bogor.

Pada kesempatan itu ketua Dewan Pimpinan Cabang Front Persaudaraan Islam Bogor Tengah Ustadz Suwardi mengatakan bahwa FPI harus sigap dan tanggap ketika ada bencana, ia dan anggotanya juga berkordinasi dengan aparat wilayah untuk pembuatan posko.

"Kami mendata ada sekitar 64KK yang terdampak dan hampir 153 Pengungsi yang di evakuasi di Masjid Nurul Ikhlas, Rt 02/02 gang Barjo Kelurahan Kebon kelapa Kecamatan Bogor tengah", ujarnya. 

Sementara ketua Hilal Merah Islam Kota Bogor Ahmad Yahya mengatakan bahwa kegiatan tersebut sudah sesuai dengan paradigma juang Front Persaudaraan Islam.

"Alhamdulillah kegiatan yang dilaksanakan hari ini sebagai implementasi dari lima paradigma juang Front Persaudaraan Islam yaitu pertama Bela Agama dan Bela Negara. Kedua Da’wah dan Pendidikan Islam. Ketiga Penegakan Hukum dan HAM. Keempat Kemanusiaan dan Penanggulangan Bencana. Dan kelima Pengembangan Media yang Jujur dan Amanah", tuturnya menurut Ilham (PW PRI Kota Bogor).

Adapun setelah Pasca Bencana FPI Kota Bogor diminta warga untuk membantu membersihkan rumah yang terdampak, kurang lebih 20 rumah tertimbun material longsor.

"Warga sangat berterima kasih karena berkat adanya FPI warga terbantu, dan ketua RT setempat sempat mengatakan kecintaanya kepada Imam Besar HRS, berharap bisa bertemu dengan HRS", tambah Ilham.

"Donasi bisa di salurkan melalui rek BRI 122401013759500 an Herdiansyah Surya Putra. Konfirmasi donasi & Informasi, Herdyansyah ( 08977729888 ), Hb. Salim Al Athas ( 088973370746 ), Ahmad ( 082298649859 ).", tutup Ilham. 

Sumber: Kontributor Tubagus Ilham & Jenal Muthakin