HILMI FPI Bagikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Kebayoran Jaksel
Senin, 7 November 2022
Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) beserta seluruh jajarannya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan.
Pada hari Ahad, 30 Oktober 2022, sekitar pukul 12.00 siang telah terjadi kebakaran di Jl. Raya Kebayoran Lama (belakang RS Medika Permata Hijau) RT006/08, Kel. Sukabumi Selatan Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Kebakaran ini menghanguskan bangunan 6 rumah, 13 kontrakan & 40 Lapak. Sedangkan untuk Korban yang terdampak : 50 KK, 200 Jiwa, 13 balita, 21 Anak laki-laki, 19 Anak perempuan, 96 dewasa laki-laki, 42 perempuan, 9 lansia, 1 ibu hamil.
Kebakaran ini menurut info awal disebabkan oleh konsleting listrik namun dari info saksi korban, kebakaran disebabkan oleh kelalaian satu warga yang menyalakan kompor gas.
Alhamdulillah sekitar pukul 2 siang api mulai padam dan tidak sampai menyambar gedung RS Medika Permata Hijau. Bang Salim dari HILMI Jakarta Barat yang sudah dilokasi kebakaran berkoordinasi dengan DPC FPI Kebon Jeruk untuk membantu korban.
Pada pukul 7 malam pada hari yang sama HILMI Jakarta Barat dan DPC FPI Kebon Jeruk mendirikan Posko Tanggap Bencana. Alhamdulillah disaat korban membutuhkan pakaian karena pakaian mereka ludes terbakar, Posko HILMI Jakarta Barat & DPC FPI Kebon Jeruk sudah menyediakan pakaian baru.
Selain Posko Utama yang didirikan oleh Pemerintah Daerah, yang tegak berdiri disana Posko HILMI Jakarta Barat & DPC FPI Kebon Jeruk serta dapur umum dari komunitas pecinta Habib Rizieq Shihab.
Tanggal 1 Nopember 2022, HILMI Jakarta Barat menyerahkan bantuan kepada korban berupa :
25 paket perlengkapan mandi,
20 sarung baru,
25 tas sekolah,
25 daster baru
25 celana sarung &
5 selimut baru.
Pada 2 November 2022 Posko HILMI Jakarta Barat & DPC FPI Kebon Jeruk berakhir, para korban dan warga mengucapkan terima kasih atas hadirnya posko HILMI FPI dilokasi kebakaran. Semoga HILMI FPI selalu Istiqomah membantu korban bencana dimanapun berada. Aamiin
📌 *Rekening Resmi DPP FPI :*
Bank Syariah indonesia (BSI) 7148501658 (Kode Bank 451) A/N Ahmad Sihabudin
Untuk Konfirmasi:
Muhammad Syukron 081411119212
Sumber: HILMI FPI