(Video) Rombongan DTN PA 212 Kunjungi Lokasi Terdampak Gempa Cianjur dan Serahkan Bantuan

 





Kamis, 8 Desember 2022

Faktakini.info, Jakarta -  Relawan Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) hingga saat ini masih melanjutkan kegiatan sosial kemanusiaan di lokasi terdampak gempa bumi di Kecamatan Cugenang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

DTN PA 212 telah mengirimkan team relawan dan Ambulans, dan di lokasi bencana bahu membahu bersama elemen lainnya mengevakuasi jenazah para korban gempa bumi. Para Relawan PA 212 dari berbagai daerah juga telah menyalurkan bantuan berupa beras, sembako, terpal dan lainnya kepada pengungsi serta warga yang terdampak gempa.

Hari ini, Sekretaris Dewan Syuro DTN PA 212 Ustadz Slamet Maarif beserta rombongan mengunjungi lokasi terdampak gempa Cianjur dan memberikan bantuan. Berikut ini lw0oean dari Ketua Divisi Kemanusiaan DTN PA212 Ustadz Verry Koestanto yang diterima Faktakini.info, Kamis (8/12/2022) malam

KUNJUNGAN SEKRETARIS DEWAN SYURO DTN PA-212 UST. SLAMET MAARIF M.Ag ke Cianjur 

Alhhamdulillah hari Kamis 8 Desember 2022 ust. Slamet Maarif M.Ag Sekretaris Dewan Syuro DTN PA-212 didampingi oleh Wakil Ketua Umum DTN PA-212 Ust. Bernard Abdul Jabbar, Ketua Bidang Pertahanan DTN PA-212 Buya Dedy Subu dan Ketua Divisi Kemanusiaan DTN PA212 Ust. Verry Koestanto dengan dikawal oleh ketua DTK PA-212 Cianjur yang juga ketua Posko Peduli Cianjur H. Asep dan Ust. Rofiki berkunjung dan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak musibah Gempa Bumi

Kunjungan pertama ke pesantren Al Bidayah di desa Buniaga Kec. Pacet yang mengalami kerusakan parah hampir seluruhnya, beberapa santri masih bertahan namun sebagian pulang karena setelah terjadinya gempa aktivitas belajar berhenti karena terkendala tidak ada tempat yang layak lagi untuk belajar, sehingga pimpinan pondok pesantren ust. Unang Fakhrudin dan beberapa santri berharap pondok bisa segera dibangun kembali.

Melihat kondisi bangunan yang sangat memprihatinkan dan pentingnya tempat belajar para santri USM panggilan akrab Ust. Slamet Maarif berniat dan mengajak para MUCHSININ untuk bersama-sama dengan PA-212 (Persaudaraan Alumni 212) mulai melakukan Penggalangan dana untuk membangun kembali pesantren Al Bidayah, sebelum melanjutkan perjalanan ke lokasi yang lainnya USM memberikan uang kepada pesantren sebagai kepeduliannya 

Selanjutnya USM dan rombongan melanjutkan perjalanan ke  Kp. Kadudampit, Desa Rancagoong Kec. Cilaku yang mengalami kerusakan parah termasuk sebuah masjid Jami Al Hidayah rusak total, informasi yang di dapat dari pak Herman bahwa jumlah warga terdampak 1.050 dengan jumlah KK 450 dan hampir semua rumah rusak 

Selain memberikan hidangan siap saji untuk para pengungsi USM memberikan uang untuk membantu pembangunan masjid kembali yang sedang dilakukan oleh warga 

Selanjutnya USM dan rombongan menyambangi ke lokasi relawan PA-212 yang sedang membantu warga yang rumahnya minta dirobohkan sekalian karena kondisinya sangat berbahaya jika terjadi gempa susulan, dengan adanya kunjungan oleh para pimpinan DTN-PA212 para relawan semakin semangat dalam membantu warga yang terkena musibah 

Kunjungan diakhiri dengan meninjau dapur umum April Sabili yang berada di Warung Kondang yang selama ini membantu menyiapkan makan bagi warga dan para relawan 

Jazakumullah khoiron kastiron kepada para donatur yang telah membantu baik bekerjasama dengan Posko Peduli PA-212, dapur umum dan langsung ke warga 

Untuk para relawan PA-212 tetap jaga kesehatan, ikhlas dan semangat 

Salam 

Verry Koestanto 

Ketua Divisi Kemanusiaan DTN PA212

PA 212 juga membuka pintu bagi masyarakat yang mau memberikan bantuan. Berikut ini pernyataan dari Divisi Kemanusiaan DTN PA 212.

Bagi para MUCHSININ dan DONATUR yang akan menginfakkan sebagian rejeki terbaiknya untuk membantu saudara kita yang sedang terkena musibah silakan transfer ke *Bank Syariah Indonesia (BSI) No. Rek. 7200436185 an. Supriyono*

Konfirmasi Transfer dan informasi 

silakan hubungi :

Verry Koestanto DTN-PA212 (081212286039)

H. ASEP DTK-PA212 CIANJUR/POSKO PEDULI GEMPA 

(+6285624240404)










Klik video: