Kalahkan Vietnam 3-2 Lewat Gol di Menit Terakhir, Indonesia Lolos ke Final Sea Games 2023 Kamboja
Sabtu, 13 Mei 2023
Faktakini.info, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 menang dramatis atas Vietnam 3-2 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada laga semifinal SEA Games 2023.
Skuad Asuhan Indra Sjafri tampil luar biasa meski harus bermain 10 pemain usai Pratama Arhan mendapatkan kartu kuning kedua saat memasuki babak kedua.
Gol-gol kemenangan Timnas Indonesia U-22 dicetak oleh Komang Teguh Trisnanda (10'), Muhammad Ferrari (53'), dan Muhammad Taufany (90+5'). Sementara The Golden Star Warriors membalasnya lewat tandukan Nguyen Van Tung (35') dan gol bunuh diri dari Bagas Kaffa (79')
Hasil tersebut membawa Indonesia lolos ke final cabor sepak bola SEA Games 2023. Di babak final, Indonesia menunggu pemenang Thailand vs Myanmar. Pertandingan final akan berlangsung di National Olympic Stadium, Selasa (16/05/2023).
Sumber: sportstars.id