Dua Bocah Aceh mondok di Pesantren Kolom Langit
Selasa, 15 Agustus 2023
Faktakini.info
Dua Bocah Aceh mondok di pesantren Kolom langit
Dua persahabatan yang insya Allah persahabatan dari dunia sampai akhirat , dua laskar cilik yang kita kirim ke tagerang Banten untuk belajar metode amsilati yaitu metode cepat baca kitab kuning di pondok pesantren bawah kolom langit MAFAYA yang diasuh langsung oleh KH Mustafa Warka, dua persahabatan ini mudah mudah mudahan Allah jadikan dua Ulama besar yang Mujahidin yang tangguh yang mampu menjawab tantangan zaman, tgl 11 Agustus 2023 Tgk Salman Al Farisi Al Asyii Bin Muslim At Thahiri dan Tgk Khalisul Maula Bn Tgk Fatah Al Bayani mulai menginjak kakinya di Penjara suci untuk belajar amsilati di pondok Pesantren kolom langit MAFAYA, dua anak kecil ini rela berpisah dengan dua orang tua tercinta, dua anak kecil ini yang belum balig rela jauh dari orang tuanya, rela menetap dipulau Jawa dengan makanan apa adanya berpisah dengan orang tua tercinta yang selalu di manja di serambi Makkah, tidak lain karena punya cita cita tinggi dan punya semangat kaut seperti baja, tak mudah bagi keduanya meninggalkan kampung halaman dan kebiasaan berkuda dan memanah serta meninggalkan grueb selawat rapai Pase yang telah dibina dan dibesarkan dengan penuh suka dan duka.
Tetapi demi mengejar cita cita untuk menjadi Ulamal.
Begitu pula kedua orang tuanya bukan hal yang mudah meninggalkan putra tercinta di negri orang yang adat istiadat cukup jauh berbeda, di negri yang makanan jauh sekali berbeda rasa, tetapi demi anaknya menjadi penyuluh bagi bangsa menjadi pelita disaah gelap maka kedua orangtunya melepaskan dengan air mata sambil berdoa agar kedua keduanya menjadi harapang agama bangsa dan negara..
Maka kami mohon dari tuan guru , para habaib ,sahabat, sahabat, dan segenab saudara agar mendoakan kedua anak kami agar keduanya kelak menjadi ulama yang mujahidin yang amilin..yang dapat bermanfaat untuk bangsa dan agama ..
TTD
Tgk Muslim at thahiri
Ayahanda Dari Salman Al Farisi
Tgk Fatah Al Bayani
Ayahanda Khalisul maula