(Video) Pelaku yang Minta Bubarkan Rabithah Minta Maaf, Bantah Ada Persekusi

 




Rabu, 30 Agustus 2023

Faktakini.info, Jakarta - Hari Selasa, 29 Agustus 2023 malam Ahmad Fauzi alias Suherman Mendatangi Rumah Habib Faiz Alhaddad di Jl. Tipar, Cimanggis, Depok, Jawa Barat.

Dalam kesempatan itu Ahmad Fauzi meminta maaf kepada seluruh Habaib dan umat Islam atas ucapannya yang meminta pembubaran Rabithah Alawiyah dan memenjarakan anggotanya. Ia menyatakan menyesal dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya. 

Ahmad Fauzi juga membantah isu yang beredar bahwa ia dipersekusi oleh Habib Faiz. Ia menegaskan tidak ada persekusi atau intimidasi dari Habib Faiz terhadap dirinya. Apalagi Habib Faiz merupakan gurunya.

Tudingan Ahmad Fauzi terhadap Rabithah tersebut diduga akibat termakan narasi hoax, fitnah dan ujaran kebencian dari Habib-habib palsu, pembenci Habaib dan pihak-pihak yang ditolak nasabnya oleh Rabithah Alawiyah sehingga dendam dan gencar memfitnah Rabithah dan Habaib.

Kronologis kejadian, Ahmad Fauzi alias Suherman (Pelaku), bersama Laskar merah putih, mendatangi Habib Faiz Alhaddad (shohibul beit) karena mendengar isu di beberapa akun-akun buzzer bahwa Habib Faiz telah mempersekusi Fauzi, sehingga mereka tidak terima dan ingin balik mendatangi Habib Faiz untuk bertabayyun.

Padahal kedatangan Habib Faiz ke rumah Fauzi adalah untuk menasehati Fauzi atas penyataannya terhadap Rabithah Alawiyah, namun oleh akun buzzer malah dipelintir beritanya bahwa Habib Faiz telah mempersekusi Fauzi.

Setelah semuanya jelas dan Fauzi kembali bertemu dan bertabayyun dengan Habib Faiz, akhirnya jelas tidak ada persekusi, lalu Fauzi memohon maaf atas kesalahannya terhadap Rabithah Alawiyah organisasi pencatat nasab keturunan Nabi Muhammad SAW itu secara lisan dan tertulis.




Klik video:





Posting Komentar untuk "(Video) Pelaku yang Minta Bubarkan Rabithah Minta Maaf, Bantah Ada Persekusi"