(Video) FPI Citeureup Kembali Bagikan Air Bersih di Kampung Sangkali Desa Sukahati

 


Jum'at, 15 September 2023

Faktakini.info, Jakarta - Kembali, FPI Citeureup berbagi air bersih untuk warga  kekurangan air.

Kamis, 14 September 2023 sekitar pukul 10 pagi, FPI Kecamatan Citeureup beserta beberapa sayap juangnya melakukan penyaluran air bersih kembali. Dan pada hari ini berlokasi di RT.01/RW.03 kp sangkali, Desa Sukahati Kec.Citeureup.

Dengan kondisi yang masih kurangnya curah hujan dan volume air yang makin berkurang di wilayah tersebut, maka FPI Citeureup berusaha memenuhi kebutuhan air warga  untuk memasak, minum dan kebutuhan lainnya.
Warga sangat antusias dan senang dengan kedatangan air bersih itu. 

Dan mereka berharap dengan kondisi cuaca yang masih seperti ini semoga semakin banyak yang peduli seperti hal nya yang di lakukan tim FPI.

Dan rekan-rekan di FPI Citeureup sudah berkomitmen untuk selalu memperhatikan kondisi kekurangan air ini di wilayahnya, karna dengan hal ini menjadi solusi buat warga untuk mendapatkan air bersih dengan mudah.
Dan Motto mereka, "Kami Hadir sebagai Pelayan Ummat". Sebagaimana hal inipun telah sering di ingatkan oleh Imam Besar Kita AlHabib Muhammad Rizieq bin Syihab.

--------


Klik video: