[Video] Aksi Peduli Palestina di Pandeglang, FPI Banten Kumpulkan Donasi Rp 150 Juta untuk Palestina

 



Senin, 6 November 2023

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Front Persaudaraan Islam (FPI) beserta seluruh sayap juangnya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan, termasuk membantu rakyat Palestina yang dizalimi oleh Zionis Israel.

Pada aksi Peduli Palestina di Alun-alun Pandeglang, Banten hari ini, Senin (6/11/2023),  terkumpul donasi untuk Palestina dari umat sebesar Rp 150.000.000 (Seratus lima puluh juta rupiah).

Uang  donasi diterima langsung oleh penasehat DPD FPI Banten KH Fahrurozi yang selanjutnya akan diberikan kepada rakyat Palestina.

"Terimakasih kepada semua pihak yang telah menyumbangkan tenaga, harta dan pemikiranya sehingga Alhamdulillah acara PEDULI PALESTINA berjalan ramai dan lancar. Semoga Allah sgera membalasnya dgn berlipat ganda. Aamiin", ujar Kyai Fahru.

...

*Puluhan Ribu Masyarakat Banten Ikuti Aksi Bela Palestina di Alun Alun Pandeglang*

https://t.me/AnginNusantaraOfficial/10086?single

_Pandeglang Banten, 06 November 2023_

Puluhan ribu masyarakat Banten tumpah ruah di alun alun Pandeglang Banten pada senin, 6 November 2023. Dari berbagai elemen masyarakat banten bersama-sama menyampaikan solidaritas dan pembelaannya atas kondisi yang saat ini terjadi di Palestina.

Turut hadir para tokoh seperti Kh.Fakhrurrozi (Penasehat DPD FPI Banten), Habib Hasan Al'kaf (Ketua DPD FPI Banten), Habib Mukhsin Al'atos (Tokoh Nasional), Kh.Babay Mahdi (tokoh Ulama Pandeglang), Mama Kh.Ujang Surya (ketua MF DPD Banten), Kh.Budi (tokoh Ulama Pandeglang), Kh.Ocep Fudholi (tokoh Ulama Pandeglang), Abah Kh.Daud (Cisanteri), Abah Oyim Munandar.se.mba (Ketua PPBNI), Kiyai Mahmud (wakil MF DPD FPI Banten), Buya Kh.Jamaludin (Tokoh Ulama Pandeglang), Kh.Hafidz Rosyid (Ketua MS DPD FPI Banten), Kh.Nafis Imron (Cisanteri), dan para tokoh tokoh lainnya serta para santeri dari berbagai pelosok didaerah Banten.

Acara tersebut dimulai sejak pagi hari, dikir dan do'a bersama untuk keselamatan dan kemenangan Palestina kemudian solat ashar berjama'ah dilanjut longmarch pada sore harinya dari alun alun Pandeglang ke pasar Pandeglang.

Mereka mengenakan baju putih, mengalungkan syal khas Palestina dan membawa bendera Palestina serta merah putih sebagai tanda dukungan atas kemerdekaan bangsa Palestina.

Sebagian juga membawa poster kecaman atas keganasan kekejian Teroris Israel yang kini telah membunuh lebih dari sembilan ribu warga Palestina.

**Dokumentasi kegiatan sosial kemanusiaan Front Persaudaraan Islam (FPI) beserta seluruh jajarannya baik di dalam maupun luar negeri yang sudah mencapai 4.700 link lebih, ada di Website www.faktakini.info di Label Berita: Aksi Sosial Kemanusiaan, klik & share 👇🏼**

https://www.faktakini.info/search/label/Aksi%20Sosial%20Kemanusiaan?m=1

**Terima kasih Habib Rizieq yang telah menjadikan FPI Ormas Islam terdepan bantu umat dan korban bencanRekening Resmi DPP FPI : FPI :**

Bank Syariah indonesia (BSI) 7148501658 (Kode Bank 451)  A/N Ahmad Sihabudin

Untuk Konfirmasi:

Muhammad Syukron 081411119212








Klik video: