[Video] Cak Imin Rajai Debat Cawapres, Anies Langsung Peluk Erat
Senin, 22 Januari 2024
Faktakini.info, Jakarta - Para pengamat politik menilai Muhaimin Iskandar unggul di debat cawapres kedua. Cak Imin dinilai tampil berani dan bisa mengantisipasi serangan lawan.
Debat keempat Pilpres 2024 diakhiri dengan pasangan capres-cawapres saling bersalaman. Pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar maupun Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saling berpelukan usai debat dengan pasangan capresnya masing-masing.
Dirangkum detikcom, Senin (22/1/2024), pada akhir sesi debat keempat Cawapres 2024 kemarin, mulanya moderator menutup acara debat keempat. Kemudian, pasangan calon pun saling bersalaman.
Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka terlihat menghampiri cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar dan cawapres nomor urut 3 Mahfud Md. Gibran pun menyalami keduanya.
Terlihat juga Cak Imin dan Mahfud bersalaman. Kemudian, capres nomor urut 1 Anies Baswedan tampak naik ke panggung dan menyalami Gibran, Mahfud dan Cak Imin.
Lalu capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo juga naik panggung dan menyalami para cawapres. Ganjar dan Anies juga terlihat menghampiri capres nomor urut 2 Prabowo Subianto. Selain itu Mahfud juga tampak menyalami Prabowo Subianto saat hendak naik ke panggung.
Kemudian, Anies terlihat merangkul Cak Imin. Anies dan Cak Imin pun terlihat saling berpelukan.
Selain itu Prabowo juga tampak merangkul Gibran sambil menepuk-nepuk pundaknya. Sementara Gibran tampak bersalaman dengan Prabowo dengan gestur sungkem.
Sumber: detik.com
Klik video: