Persada 212 Sumbar Bagikan Peralatan Dapur untuk Warga Nagari Sungai Jambu




Selasa, 18 Juni 2024

Faktakini.info, Jakarta - Hingga saat ini Persada 212 dibawah komando ketua umumnya KH Shobri Lubis beserta seluruh jajarannya masih terus aktif melakukan kegiatan sosial kemanusiaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan. Termasuk membantu korban  banjir bandang atau galodo yang melanda Kecamatan Sungaipua Sabtu malam (11/5) malam yang mengakibatkan kerusakan dan keeugian korban di Jorong Galuang, Nagari Sungaipua, Sumatera Barat.

Kegiatan Divisi Kemanusiaan Persada 212. Pada hari Sabtu.15 Juni 2024 M / 8 Dzulhijjah 1445 H Bersama para DTP Persada 212  Sumatera Barat menyerahkan bantuan 39 paket  peralatan dapur berupa ember dan lainnya pada masyarakat Nagari Sungai Jambu.

Kegiatan ini dipimpin oleh Wakabid Pertahanan Persada 212 Sumbar ustadz Ali Guntur.Dan dan diterima lamgsung masyarakat yang didampingi Perwakilan Aparat Nagari dan Kordinator Penanggulangan Bencana Nagari Bpk Jose Rijal Lansung.

"Terima kasih atas pemberian bantuan yang sangat bermanfaat bagi kami ini. Semoga Persada 212 selalu diberkahi Allah SWT", ujar seorang warga Nagari Sungai Jambu.