Dukungan Habib Utsman bin Yahya atas berdirinya Jamiat Kheir
Senin, 22 Juli 2024
Faktakini.info
Sayyid Idrus bin Ali Alhabsyi
Kitab Hb Ustman bin Yahya memberikan dukungan ketika berdirinya Jamiat Kheir, organisasi Islam pertama di Indonesia yg berdiri pada tahun 1901 M yg dibangun oleh para Sa'adah Ba'alawy. Yang dimana tujuan Jam'iat Kheir berdiri utk membendung pendidikan sekuler barat serta memberikan kesempatan bagi para anak anak pribumi utk bisa mendapatkan pendidikan. Karena sekolah sekolah yg didirikan oleh Belanda hanya utk kalangan kalangan anak anak bangsawan. kitab ini membahas tentang metode pendidikan dlm Islam
Banyak para tokoh bangsa menjadi anggota Jam'iat Kheir yaitu HOS Cokroaminoto. KH Ahmad Dahlan pendiri Muhammadiyah
Pengaruh Jam'iat Kheir terhadap KH Ahmad Dahlan terlihat dari pemikirannya tentang pendidikan Islam. KH Ahmad Dahlan menjadi anggota Jam'iat Kheir ke 770
KH Ahmad Dahlan tertarik pada ide ide pembaharuan yg timbul dlm Jam'iat Kheir. Jam'iat Kheir sebagai penggerak dunia Islam baru yg pertama kali di Indonesia. Dari sinilah mereka mengenal bacaan bacaan kaum reformis Islam yg didatangkan dari luar negeri